Masa kehamilan merupakan momen berharga, oleh sebab itu penting sekali untuk ibu menjaga kandungan agar tetap sehat hingga melahirkan, ayah pun sangat berperan dalam menjaga kandungan ibu. Banyak hal yang harus dipersiapkan selama proses kehamilan. Seluruh aspek kesehatan harus diperiksa dan diperhatikan secara menyeluruh. Kini RSIA Kemang Medical Care menyediakan Layanan Obstetri Terintegrasi, apasih layanan tersebut?
Layanan Obstetri Terintegrasi merupakan program asuhan kepada ibu hamil yang komprehensif dengan melibatkan kerjasama dari berbagai praktisi bidang kesehatan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ibu hamil, selain itu membuat ibu hamil merasa aman dan nyaman selama menjalani kehamilan.
1. Trimester 1 (Usia kehamilan 0-13 minggu)
Pada awal kehamilan, ibu dan ayah konsultasi dengan dokter spesialis kebidanan dan kandungan (dokter obgyn) untuk memastikan adanya kehamilan dalam rahim. Kemudian, ibu akan diarahkan untuk berkonsultasi dengan dokter高仿巴黎世家
spesialis gizi untuk memastikan gizi selama kehamilan, apakah sudah sesuai untuk pertumbuhan ibu dan janin yang ada dikandung. Selama awal kehamilan, sebagian ibu hamil akan merasakan keluhan mual, muntah, dan tidak nafsu makan sehingga berat badan (BB) ibu menurun. Pada fase ini perlunya kolaborasi antar praktisi kesehatan untuk memastikan keluhan ibu berkurang dan BB ibu meningkat sesuai dengan grafik pemantauan BB ibu hamil. Selain itu, ibu hamil juga wajib untuk memeriksakan kesehatan gigi secara menyeluruh ke dokter gigi, untuk menghindari masalah kesehatan gigi seperti gigi bolong, infeksi gigi dan gusi, dll yang bisa meningkatkan risiko bayi lahir kurang bulan (prematur). Pemeriksaan darah dan urine di laboratorium juga harus dilakukan untuk menghindari penyakit yang menganggu masa kehamilan. Pada kondisi tertentu, jika diperlukan dokter obgyn akan menkonsultasikan ibu hamil ke dokter spesialis kebidanan dan kandungan subspesialis fetomaternal untuk mendeteksi dini kelainan janin pada usia kehamilan 10-13 minggu.
2. Trimester 2 (Usia kehamilan 14-26 minggu)
Pada trimester 2, selain rutin bertemu dengan dokter spesialis kebidanan dan kandungan (dokter obgyn), ibu dapat melakukan skrining kesehatan janin ke dokter kebidanan dan kandungan subspesialis fetomaternal untuk mendeteksi dini kelainan janin, idealnya pada usia kehamilan 26-28 minggu. Selain itu, ibu juga perlu berkonsultasi dengan konselor laktasi untuk mempersiapkan teknik dasar menyusui bayi. Pada kondisi tertentu, ibu akan melakukan pemeriksaan darah di laboratorium sesuai rekomendasi dokter obgyn. Di usia kehamilan 20 minggu ketas. Di trimester 2 ini, ibu sudah boleh melakukan prenatal yoga.
3. Trimester 3 (Usia kehamilan 27-40 minggu)
Masuk trimester 3 kehamilan, ibu dan ayah akan lebih sering bertemu dengan dokter spesialis kebidanan dan kandungan (dokter obgyn). Ibu dan ayah dapat berkonsultasi kembali dengan konselor laktasi untuk persiapan pemberian ASI esklusif. Pemeriksaan darah di laboratorium juga dilakukan pada trimester ini, sebagai bagian dari persiapan persalinan.
Diatas merupakan panduan pemeriksaan kehamilan sesuai trimester yang ada didalam Layanan Obstetri Terintegrasi di RSIA Kemang Medical Care. Jangan khawatir, selama proses pemeriksaan ibu dan ayah akan didampingi oleh Personal Assistant yaitu Bidan yang akan bertugas mendampingi dan memantau ibu serta janin yang ada dikandungan.
Bila memiliki pertanyaan mengenai seputar kondisi kehamilan, ibu dan ayah dapat berkonsultasi langsung dengan dokter spesialis kebidanan dan kandungan (dokter obgyn) RSIA Kemang Medical Care. Untuk informasi selanjutnya dapat menghubungi (021) 754-54-54.